15/30 : kisah ramadan 1 - saat ini
Kisah Ramadan 1 : Saat Ini
"Jadi, shalat tarawih di masjid tidak dibolehkan pada saat ini ya?" Tanya papa, menatap layar televisi.
"Betul," jawab mama.
Di hadapan mereka sedang tayang berita yang menjelaskan beberapa hal yang dilarang dalam keadaan saat ini. Salah satunya tidak boleh melaksanakan shalat berjamaah di mesjid, yang merupakan kegiatan keramaian. Hal ini tentu untuk mencegah penyebaran yang lebih luas. Selain itu, jika tidak diperlukan, harus mengusahakan tetap di rumah dan sering membersihkan badan.
"Yaah, kita gak bisa makan kerupuk kuah Mba Rosi dong," keluh adik.
"Mau gimana lagi, kakak juga gak bisa liatin abang-abang ganteng mesjid," keluh kakak.
"Kalian ini, Ramadan itu kan yang penting beribadah. Kerupuk masih bisa kita pesan. Abang-abang bisa dilihat kalau di depan rumah. Beribadah pun masih bisa berjamaah di rumah!" Tukas abang.
credit |
Meskipun begitu, ada juga kebaikan di bulan ini. Keluarga semakin sering bersama, mereka menjadi sering untuk bercerita banyak hal. Belajar shalat Tarawih bersama. Belajar memasak buka puasa bersama, dan banyak hal lainnya. Mereka adalah orang-orang yang kuat menghadapi keadaan kritis ini. Semoga, dengan beribadah berjamaah di rumah keadaan ini cepat berlalu dan kita bisa kembali beraktivitas seperti biasa.
Regards,
0 Psycho-react!